Pelaksanaan Kegiatan LDKM di Bina Dharma, Salatiga

"Gerbang Awal Menuju Pribadi yang Berkarakter Seorang Pemimpin Satya Wacana "

Perayaan Natal " Terang Datang ke Dalam Dunia (Yohanes 1 : 9)

"Panti Asuhan Kristen Pondok Kasih Anugrah"

Keseruan Dies Natalis Fakultas Biologi Ke-53

Together For A Better Future

Pelatihan PKM Biologi

Menulis dan Meneliti Untuk Mengembangkan Kemampuan dan Pengetahuan

Pages

The Biggest Happiness in Biology Gathering 2015

Biology Gathering 2015


Tanggal 26-27 September 2015, Fakultas Biologi mengadakan Biology Gathering yang bertempat di Senthong Asri Hotel dan Resto, Borobudur Magelang dengan tema “Metamorfosa”. Acara ini bukan hanya diikuti oleh mahasiswa baru angkatan 2015 namun diikuti oleh semua civitas Fakultas Biologi. Acara ini juga menggandeng Alumi’84 Fakultas Biologi selaku alumnus untuk hadir dalam kebersamaan ini. Walaupun berada dalam uforia kesenangan dan kebersamaan dengan berbagai games seru, para peserta Biologi Gathering juga disuguhi dengan kuliah tamu dari Bpk. Zaenal Arifin selaku Bapak Bupati Kab. Magelang tentang penggunan Biopori. Selain itu kita juga mendapat kuliah tamu Bpk. Hapri tentang genetika spesies kera yang merupakan salah seorang Alumi’84 Fakultas Biologi yang sekarang menjadi Dosen di Universitas Sam Ratulangi, Manado. Meskipun Biology Gathering ini sudah berakhir tapi biarlah kebersamaan dan keakraban yang kita bangun tetap terjaga dan menjadi kenangan indah diantara kita. 



























Biology 53th : Together for a Better Future





Fakultas Biologi telah berkarya lebih dari setengah abad, yaitu 53 tahun. Nah, pada tanggal 2 Oktober 2015 yang lalu, FB mengadakan ibadah syukur yang diadakan di Gedung E126 bertemakan Together for a Better Future. Lalu, apa yang menarik dari ibadah syukur ini??? Pastinya ada dong :) Dalam acara ini, seluruh civitas FB maupun tamu undangan harus menggunakan dresscode dengan tema vintage. Kesannya tua ya?? hihi.. Tapi kaga lah, penampilan dari civitas tetep keren dan kece. Tidak kalah unik ni.. tumpeng ke-53nya FB bukan tumpeng biasa tapi tumpeng luarbiasa. Kenapa luarbiasa? karna dari tumpeng sampai hiasannya dibentuk dari puding.


Acara ini diisi dengan berbagai sambutan, Firman dari Ibu Pdt. Esther Tulung, dan penampilan-penampilan menarik dari setiap angkatan sebagai kado spesial untuk FB. Sesuai dengan tema, Bapak Prof. Ferdy S. Rondonuwu Ph.D selaku PLT Dekan Fakultas Biologi juga mengajak seluruh civitas untuk bersama-sama membangun Fakultas Biologi untuk masa depan yang lebih baik. Beliau menambahkan bahwa meskipun usia FB telah mencapai 53tahun, tapi FB harus tetap berkarya karena usia tidak menghalangi selama kita mau berjuang bersama.

Caiyo Fakultas Biologi UKSW...mari kita saling membangun satu sama lain sebagai civitas untuk masa depan yang lebih baik. Mungkin usia semakin menua, tapi spirit jangan sampai menua J